Fantastis! Penghasilan Jukir Indomaret dan Alfamart Perbulan Rp128 Juta

jelajahkalimantannews.com, Banjarmasin – Belakangan ini tengah ramai soal tukang parkir minimarket, yang memaki konsumen karena dibayar pakai uang receh. Hal ini pun menjadi sorotan dan viral, karena merasa banyak yang mengalami hal serupa.

Biasanya tukang parkir minimarket seperti Indomaret meminta biaya parkir, meski konsumen berbelanja hanya sebentar.

Padahal, secara aturan, parkir di Indomaret dan Alfamart tidak dikenakan biaya alias gratis. Hal itu diakui yang menegaskan bahwa parkir di Indomaret sejatinya tidak bayar.

Meski menggratiskan parkir bagi orang yang hendak berbelanja, fakta di lapangan tidak selalu seperti itu. Sebab, acap kali tukang parkir sering muncul tiba-tiba ketika kendaraan konsumen akan keluar.

Tak jarang, tukang parkir yang berada di Indomaret atau minimarket lainnya menunjukkan gestur setengah memaksa dan marah apabila konsumen tidak membayar parkir.

Dikutip uptd_parkirbjm, kejadian di Indomaret jalan Kuripan Kelurahan Kuripan Kecamatan Banjarmasin Timur Kota Banjarmasin, ada juru parkir liar yang pasang tarif hingga Rp. 15.000 hingga Rp. 20.000 per mobil dan Rp. 5000 per motor, alasannya sudah berizin ke Dishub. Oknum tersebut biasanya sembunyi sembunyi duduk di warung depan toko. Kalau ada mobil baru keluar dan dikenakan tarif. Jam operasional nya dari Jam 10.00 s/d Jam 14.00.

Lantas berapakah pendapatan tukang parkir minimarket?

Tukang parkir Indomaret atau minimarket ternyata bisa mendapatkan penghasilan yang fantastis dari uang parkir. Terutama apabila dia beroperasi di minimarket ukuran besar di mana rata-rata kendaraan yang masuk sekitar 148 motor dan 66 mobil hanya dalam waktu satu jam.

Jika kita kalkulasikan dengan rerata kendaraan membayar Rp2000 per kendaraan, berapa penghasilan yang diperoleh?

Setelah dihitung-hitung, maka rinciannya adalah sebagai berikut:

148 (motor) + 66 (mobil) x2000 (tarif parkir) = Rp428.000 per jam. Jika si tukang parkir bekerja 10 jam sehari saja, dia bisa mendapat Rp4.280.000 per hari tanpa modal apapun.

Bayangkan jika angka tersebut stabil per harinya, maka total penghasilan tukang parkir Indomaret atau minimarket per bulan bisa mencapai Rp128 juta! Angka yang fantastis, bukan?

 

 

 

 

No plagiat