Viral di Medsos, Ngamuk Bawa Parang, Ciut Saat Diamankan Tentara 

jelajahkalimantannews.com, HSS – Viral di medsos (media sosial), pria membawa senjata tajam jenis parang di SPBU Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Provinsi Kalimantan Selatan.

Dalam unggahan video yang diunggah akun Instagram @info_banjarmasin, tampak seorang pria sambil bawa parang langsung mendatangi salah satu pelanggan di antrian di SPBU. Tidak diketahui pasti penyebabnya.

Kebetulan dalam antrian terlihat ada anggota TNI, dengan sigap anggota TNI itu langsung mengambil parang sekaligus memiting pria tersebut dan mengamankannya.

“Beredar video rekaman CCTV di SPBU menenteng senjata tajam ngamuk di antrian BBM, ciut saat diamankan Tentara,” tulis akun Instagram @info_banjarmasin pada caption video unggahannya, Jumat (28/4/2023).

Narasi video tersebut mempertanyakan apakah pria yang diduga preman HSS ini sudah ditindak oleh pihak berwajib atau belum.

Dalam video yang viral di medsos itu tidak ada peristiwa lain selain antrean motor mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU HSS.

Terkait sosok pria pembawa senjata tajam jenis parang ini belum ada penjelasan lebih lanjut. Saat berita ini naik, belum ada klarifikasi dari pihak-pihak terkait.

Akan tetapi, beredarnya video ini mengundang komentar netizen agar pemerintah membuat aturan soal membawa senjata tajam. (Nd)

 

No plagiat